Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pasalnya, dia sempat membuat Fury terkapar pada ronde ketiga walau pada akhirnya pertandingan bisa dilanjutkan.
Tak ayal, riwayat cukup mengesankan dalam laga pertama harus menjadi perhatian tersendiri bagi Joshua jika tak mau gigit jari.
Menghadapi Ngannou, Eddie Hearn selaku promotor merasa yakin Joshua akan mampu menorehkan hasil manis.
Tidak sekadar meraih kemenangan, Hearn percaya Joshua bahkan bisa membuat Ngannou tumbang dengan kekalahan KO.
Walau merasa yakin bisa menang KO, Hearn tak menampik bahwa Ngannou menjadi lawan yang berbahaya bagi kliennya.
"Saya sangat yakin AJ akan mencetak KO, namun ia adalah lawan yang berbahaya," kata Hearn, dilansir dari Boxingscene.
Kekhawatiran Hearn itu cukup beralasan mengingat pria asal Kamerun tersebut memiliki postur tubuh yang begitu mengerikan.
"Saya mengetahui bahwa orang ini memiliki tubuh yang besar dan kuat yang dapat memukul," ucap Hearn menjelaskan.
"Dan saya kira dia tidak memiliki rasa takut, yang membuatnya berbahaya."
"Namun saya hanya merasa AJ berada di posisi yang tepat, dan saya berharap ia dapat membongkar pertahanan lawan dan mencetak KO."
Baca Juga: Anak Evander Holyfield Nyaris Sekarat di Ring Tinju Karena KO Brutal Pekerja Serabutan