Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Tapi ini adalah 90 menit yang menjadi pelajaran bagi banyak pemain."
"Jadi kami tahu kami harus siap dan fit di pertandingan pertama nanti (saat turnamen)," ujar Elkan.
Pada dua laga uji coba sebelumnya, timnas Indonesia takluk dari Libya dengan skor 0-4 dan 1-2.
Dia menambahkan, kini timnas Indonesia akan fokus meraih hasil terbaik di Piala Asia 2023.
Menempati Grup D Piala Asia 2023, skuad Garuda bersaing dengan Irak, Vietnam, dan Jepang.
Berdasarkan jadwal, Rizky Ridho dkk membuka laga Grup D Piala Asia 2023 melawan Irak Senin (15/1/2024).
Baca Juga: Ada Niat Mulia di Balik PSG Tak Rayakan Gelar Piala Dunia 2022 Milik Lionel Messi
Laga kedua berjumpa Vietnam, Jumat (19/1/2024)
Setelah itu timnas Indonesia duel kontra Jepang, Rabu (24/1/2024).
"Tentu kami masih optimis. Kami tidak melihat hasil pertandingan hari ini (melawan Iran)," ucap Elkan.