Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Asah Skema Serangan Balik untuk Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 10 Januari 2024 | 23:00 WIB
Shin Tae-yong saat memimpin latihan timnas Indonesia. (PSSI)

Duel tersebut bakal dilangsungkan pada 15 Januari 2024.

Shin Tae-yong langsung angkat bicara soal masalah-masalah Timnas Indonesia sebelum Piala Asia 2023.

Apalagi lawan-lawan Timnas Indonesia di fase grup Piala Asia 2023 memiliki ranking di atas Skuad Garuda.

Selain Irak, ada Jepang dan Vietnam yang memiliki ranking di atas Skuad Garuda.

Pelatih asal Korea Selatan fokus pertama untuk membenahi kesalahan di lini belakang Timnas Indonesia.

"Memang ada beberapa kesalahan dari lini belakang kita," kata Shin Tae-yong, dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI.

"Apalagi ada tiga gol yang merupakan hasil dari kesalahan kita sendiri," ujarnya.

Baca Juga: Pernah Tampil di Piala Asia, Bek Gaek Persija Kirim Pesan ke Rizky Ridho yang Lagi Bela Timnas Indonesia

Selain masalah pertahanan, Shin Tae-yong fokus membenahi sistem serangan.

Pasalnya, ketiga lawan di Grup D memiliki kualitas lebih baik dari Timnas Indonesia.