Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marahnya Shin Tae-yong Saat Timnas Indonesia Dianggap Remeh

By Lukman Adhi Kurniawan - Kamis, 11 Januari 2024 | 21:40 WIB
Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong saat memimpin latihan perdana di Lapangan Al Egla 2, Doha, Qatar, Minggu (7/1/2024). (Dokumen PSSI)

"Dengan mengambil satu langkah demi satu langkah,"kata Shin Tae-yong dilansir BolaSport.com dari laman Donga.

Baca Juga: Piala Asia 2023 - Pimpin Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Akui Cukup Stres

Berbicara tentang target tersebut, banyak pihak yang meragukan.

Apalagi, ranking FIFA Indonesia cukup jauh dari lawan-lawan dari Grup D.

Saat ini mereka ada di posisi 149 ranking FIFA.

Menariknya, pelatih berusia 53 tahun ini menilai bahwa kondisi tersebut membawa mereka jauh dari tekanan.

Pemain hanya dituntut untuk memberikan kemampuan terbaiknya di lapangan.

"Saya tidak peduli dengan peringkat FIFA."

"Faktanya, peringkat yang rendah menghilangkan tekanan dari saya dan para pemain," tegasnya.

Baca Juga: Terungkap! Shin Tae-yong Semprot Pemain Timnas Indonesia Jelang Piala Asia 2023

Shin Tae-yong juga sudah membahas hal ini dengan semua pemain.