Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Babak Belur di 3 Laga Uji Coba, Mampukah Timnas Indonesia Jadi Kuda Hitam Piala Asia 2023?

By Wila Wildayanti - Jumat, 12 Januari 2024 | 06:45 WIB
Timnas Indonesia babak belur dalam tiga kali laga uji coba. Mampukan skuad Garuda jadi Kuda Hitam di Piala Asia 2023. (PSSI)

Marc Klok dan kawan-kawan telah menjalani juga menjalani dua laga uji coba melawan Libya selama di Turki.

Pada pertemuan pertama, timnas Indonesia menelan kekalahan 0-4 pada 2 Januari 2024.

Kemudian laga kedua, Jordi Amat dan kawan-kawan harus mengakui keunggulan Libya 1-2 pada 5 Januari 2024.

Baca Juga: Marahnya Shin Tae-yong Saat Timnas Indonesia Dianggap Remeh

Hasil dari dua laga uji coba tersebut tentu saja sudah tak memuaskan buat skuad Garuda.

Pasalnya, timnas Indonesia melawan tim dengan peringkat ke-120 saja sudah kesulitan.

Dalam dua laga uji coba melawan Libya yang digelar secara terbuka itu banyak mendapat sorotan.

Timnas Indonesia dikritik masalah pertahanan yang masih amburadul hingga sering kebobolan karena kesalahan lini belakang.

Beberapa pemain mendapat sorotan karena blunder yang terjadi.

Para pemain belakang dinilai gagal antisipasi, tetapi justru lebih sering melakukan blunder.