Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Walhasil tim tamu sangat mendominasi pada gim pertama hingga berhasil memenangkan laga dengan selisih 11 poin.
Baca Juga: Pelukan Hangat Ibunda Gia untuk Mega, Bentuk Terima Kasih karena Sudah Jadi Malaikat di Red Sparks
Pada set kedua, IBK Altos lagi-lagi memimpin duluan dengan selisih dua sampai tiga poin.
Namun GS Caltex tak tinggal diam. Mereka berhasil membalikkan keadaan pada technical time out kedua dengan memimpin tiga angka.
Set kedua akhirnya dimenangi GS Caltex dengan kontribusi besar Silva, yang menghuni puncak top skor dan juga salah satu saingan opposite Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi.
Memasuki set ketiga, pola permainan GS Caltex masih sama yang selalu mengandalkan Gyselle Silva dengan lebih banyak diberi umpan dibanding Kang So-hwi.
Sayangnya, Silva tampaknya tak selalu dalam performa yang baik dengan beberapa kali melakukan kesalahan.
GS Caltex kembali didominasi IBK Altos setelah tertinggal 9 angka pada skor 12-21.
IBK Altos akhirnya kembali memenangkan duel usai spike keras Abercrombie dari posisi 2 menyudahi perlawanan tim tuan rumah.
Memasuki set keempat, GS Caltex masih memberikan perlawanan bahkan sempat unggul tipis pada skor 6-5.