Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

India Open 2024 - Kans Jonatan Akhiri Kebuntuan Saat Beban di Pundak Raja Bulu Tangkis Malaysia Terlalu Berat

By Wahid Fahrur Annas - Kamis, 18 Januari 2024 | 09:56 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia, pada perempat final China Masters 2023 di provinsi Guangdong, China, 24 November 2023. (STR/AFP)

"Sebagai pemain nomor satu Malaysia, saya tidak bisa lari dari perbandingan dengan Chong Wei," kata Lee Zii Jia seperti dikutip dari BWFBadminton.com via The Star.

"Dan ini adalah sesuatu yang harus saya hadapi sepanjang karir saya."

"Saya semakin dewasa dalam menghadapi situasi ini dari tahun ke tahun meskipun saya tetap berusaha mencari solusi terbaik dalam menangani masalah seperti ini."

Lebih dari sekadar yang sama marga yang sama, prestasi Lee Zii Jia mulai menanjak berbarengan dengan pensiunnya sang mantan raja bulu tangkis.

Harapan kepada Lee makin besar setelah dia berhasil memenangi turnamen bergengsi seperti All England Open 2021 dan Kejuaraan Asia 2022.

Sayangnya, karier Lee kemudian menghadapi tantangan besar, utamanya setelah kontroversi karena meninggalkan pelatnasnya Malaysia untuk bertanding secara profesional.

Hubungan Lee Zii Jia dengan Lee Chong Wei juga sempat memanas.

Chong Wei geram karena Zii Jia dan pelatihnya tentang peraturan di pelatnas meski sudah dibantu agar bisa berlatih di sana demi mempersiapkan diri ke Olimpiade Paris 2024.

Baca Juga: Tabiat Raja Bulu Tangkis Malaysia Bikin Lee Chong Wei Geram usai Picu Kisruh di Pelatnas

"Sejujurnya, sejak saya keluar (dari BAM) sebagai pemain profesional, posisinya agak aneh antara saya dan dia (Chong Wei)," sambung Lee Zii Jia.