Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jordan Henderson Resmi Gabung Ajax Usai 6 Bulan di Arab Saudi, Langsung Diwarisi Nomor Keramat Klub

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 19 Januari 2024 | 05:00 WIB
Jordan Henderson resmi menjadi pemain baru Ajax Amsterdam setelah memilih putus kontrak dengan klub Arab Saudi, Al Ettifaq yang dibela hanya dalam kurun waktu 6 bulan. (TWITTER.COM/ALLABOUTAJAX)

Pengalaman Henderson sebagai kapten dan meraih gelar Liga Champions dan trofi mayor lainnya semasa di Liverpool dapat menjadi suntikan motivasi berharga bagi pemain-pemain muda Ajax.

Adapun keputusan Henderson memperkuat Ajax juga tak lepas dari hasratnya untuk membela Inggris di ajang Euro 2024.

Dengan semakin dekatnya Euro 2024, Henderson tetap menjadi bagian dari skuad Gareth Southgate.

Baca Juga: Karim Benzema Bukan Solusi Tepat untuk Arsenal Jadi Juara Liga Inggris

Keinginannya untuk bermain di Jerman pada musim panas mendatang membuatnya memutuskan berpisah dengan Al Ettifaq lebih cepat.

Akhir pekan ini Henderson bisa melakoni debutnya sebagai pemain Ajax.

Jebolan akademi Sunderland itu bisa turun saat Ajax menjamu RKC Waalwijk di Amsterdam Arena, Minggu (21/1/2024) pukul 22.45 WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P