Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Real Madrid Gugur di Copa del Rey, Mimpi Saingi Treble Barcelona Ambyar Lagi di Tahun Ke-122

By Beri Bagja - Jumat, 19 Januari 2024 | 14:40 WIB
Reaksi Jude Bellingham dkk saat Real Madrid menghadapi Atletico Madrid. Kekalahan di laga Copa del Rey (18/1/2024) membuat mimpi Madrid meraih treble pertama dalam sejarah mereka kandas lagi. (OSCAR DEL POZO/AFP)

Akan tetapi, kekalahan di Copa del Rey membuat satu mimpi besar Real Madrid tertunda kembali.

Ya, mimpi meraih treble winners yang tak kunjung datang sampai tahun ke-122 klub itu berdiri.

Soal koleksi gelar dalam dua front penting, Real Madrid memang boleh berbangga melebihi rival bebuyutannya, Barcelona.

Klub yang didirikan pada 6 Maret 1902 itu ialah raja trofi Liga Spanyol dengan 35 kali juara.

Barca menyusul di bawahnya dengan 27 gelar.

Di Liga Champions, Madrid juga mempunyai koleksi titel terbanyak dengan 14 kali.

Adapun Barca baru 5 kali memenangi kompetisi antarklub terakbar Eropa, tak sampai separuhnya.

Akan tetapi, tim raksasa Catalunya memiliki status spesial sebagai satu-satunya klub Spanyol yang meraih treble winners sampai sekarang.

Bukan satu, Barca bahkan menggapainya dua kali, yakni pada 2008-2009 dan 2014-2015.

Mereka pun menjadi klub Eropa pertama yang mewujudkan dua kali treble.