Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - Girona Cuma Biarkan Real Madrid 5 Jam di Puncak, Barcelona Belum Lempar Handuk

By Raka Kisdiyatma Galih - Senin, 22 Januari 2024 | 05:20 WIB
Momen gelandang Real Madrid, Jude Bellingham, mencetak gol penalti ke gawang Almeria dalam lanjutan pekan ke-21 Liga Spanyol, Minggu (21/1/2024) malam WIB. (TWITTER.COM/BELLINGHAMTIME)

Selepas jeda, Real Madrid semakin tampil agresif.

Tekanan yang dilancarkan Real Madrid menghasilkan hadiah penalti pada menit ke-57.

Jude Bellingham, yang maju sebagai algojo penalti, berhasil menunaikan tugasnya dengan sempurna.

Madrid akhirnya menyamakan kedudukan lewat Vinicius Junior pada menit ke-67.

Gol tersebut sempat tidak disahkan wasit karena ada potensi handball yang dilakukan winger timnas Brasil itu.

Namun, setelah meninjau tayangan ulang VAR, wasit mengubah keputusannya dan mengesahkan gol Vinicius.

Sebelum bubaran, Real Madrid berhasil membalikkan kedudukan.

Dani Carvajal mencetak gol untuk melengkapi comeback Real Madrid atas anak asuh Gaizka Garitano.

Berkat kemenangan tersebut, Real Madrid sempat naik ke puncak klasemen sementara Liga Spanyol menggusur Girona.

Real Madrid mengantongi 51 poin.