Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Namun, tak hanya itu tim asuhan Hajime Moriyasu juga dipercaya lebih baik.
Hal ini karena dalam dua laga sebelumnya, Jepang dinilai lebih bagus.
Walaupun saat ini skuad Garuda dan Jepang sama-sama mengemas tiga poin karena baru meraih satu kemenangan dan sekali kalah.
Baca Juga: Piala Asia 2023 - Timnas Indonesia Siap Kejutkan Jepang, Shin Tae-yong Rombak Taktik?
Timnas Indonesia diketahui menang 1-0 atas Vietnam dan kalah 1-3 dari Irak pada pertemuan pertama Grup D Piala Asia 2023.
Sementara itu, Wataru Endo dan kawan-kawan meraih kemenangan atas Vietnam 4-2, dan kalah 1-2 dari Irak pada laga kedua.
Situasi ini membuat skuad Garuda dan Jepang sama-sama bertekad meraih kemenangan agar bisa melaju ke babak 16 besar.
Untuk itu, pertandingan ini dipercaya bakal berlangsung ketat karena mereka sama-sama menginginkan lolos ke babak selanjutnya.
Walaupun begitu, gelandang Persija Ryo masih mengunggulkan Jepang.
Pemain berusia 29 tersebut bahkan memprediksi Samurai Biru akan menang 3-0 atas timnas Indonesia.