Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sebelumnya, Robert Lewandowski dkk. juga sempat menelan pil pahit pada ajang Piala Super Spanyol 2023-2024.
Meski sempat lolos ke babak final, Barcelona akhirnya hancur lebur di tangan rival abadi mereka, Real Madrid.
Dalam laga final yang berlangsung di Arab Saudi, Barcelona dikalahkan dengan skor telak 1-4 oleh Real Madrid.
Dengan demikian, tim asuhan Xavi Hernandez dipastikan kehilangan dua gelar musim ini.
Saat ini, harapan Barcelona untuk meraih gelar hanya ada di dua kompetisi, yakni Liga Spanyol dan Liga Champions.
Baca Juga: Tolak Jalan Mudah, Ferran Torres Impikan Final Neraka untuk Barcelona di Liga Champions
Namun, di Liga Spanyol pun performa Barcelona belum bisa dibilang memuaskan.
Berstatus sebagai juara bertahan, Blaugrana saat ini menduduki peringkat ke-3 klasemen sementara.
El Barca baru mengumpulkan 44 poin dari 20 pertandingan sepanjang musim ini di Liga Spanyol.