Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tak hanya itu dirinya juga sukses mendaratkan trofi Liga Champions keenam beserta gelar Piala Dunia Antarklub.
Namun, keputusannya untuk pergi di akhir musim sudah bulat.
Terkait hal itu, pelatih Man United, Erik ten Hag, ikut berkomentar.
Erik ten Hag menilai keputusan yang dibuat pelatih rival tersebut wajar.
Dinukil BolaSport.com dari cuitan X (Twitter) Fabrizio Romano, juru taktik asal Belanda tersebut menganggap masa bakti panjang selama 9 tahun tersebut memang melelahkan.
Baca Juga: Piala Asia 2023 - Timnas Indonesia Cetak Sejarah ke 16 Besar, Apa Prestasi Terbaik Wakil ASEAN?
A message to Liverpool supporters from Jürgen Klopp. pic.twitter.com/l7rtmxgOzt
— Liverpool FC (@LFC) January 26, 2024
Apalagi untuk kompetisi sekelas Liga Inggris yang begitu intens ditambah persaingan keras di kompetisi Eropa.
"Saya dapat memahami bahwa dia kehabisan energi," tutur Ten Hag.
"Sembilan tahun adalah waktu yang sangat lama."
"Liga Inggris sangat intens, ditambah dengan kombinasi sepak bola klub Eropa, ketika Anda berada di sana selama sembilan tahun, itu adalah waktu yang lama," ujar eks pelatih Ajax tersebut menambahkan.