Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pratama Arhan Dipantau Eks Pelatih Throw In Liverpool, Akui Skill Lemparan Jauhnya Bisa Lebih Mengerikan

By Bagas Reza Murti - Minggu, 28 Januari 2024 | 14:30 WIB
Thomas Gronnemark saat memberikan materi latihan pemain Liverpool. (TWITTER.COM/THOMASTHROWIN)

Ia mengestimasikan jika dua tim Denmark yang pernah ia latih bisa menciptakan 20 gol dari lemparan ke dalam selama semusim.

Pada 2023 lalu, kontrak Gronnemark di Liverpool telah usai dan kini ia bergabung klub Polandia, Wisla Krakow.

Kini "senjata" lemparan ke dalam juga identik dengan salah satu pemain timnas Indonesia, Pratama Arhan.

Saat ditanyai mengenai Pratama Arhan oleh salah satu followernya, Gronnemark pun mengaku sudah pernah melihat lemparan ke dalam pemain asal Blora itu.

Baca Juga: Andre Onana Pulang ke Man United Lebih Awal, Altay Bayindir Balik Lagi Jadi Cadangan Mati

Tokyo Verdy
Bek kiri Timnas Indonesia, Pratama Arhan saat tampil untuk Tokyo Verdy pada babak ketiga Piala Kaisar 2023 lawan Tokyo FC

"Ya, saya pernah melihatnya (Pratama Arhan) dan ya dia bisa terus meningkat," ujarnya.

"Saya fokus pada lemparan ke dalam yang cepat dan cerdas."

"Baik untuk klub maupun tim nasional," tambahnya.

Terkini, lemparan ke dalam Pratama Arhan berguna untuk timnas Indonesia mencetak gol saat laga lawan Jepang pada Rabu (24/1/2024).