Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil dan Klasemen Liga Italia - Inter Milan Gusur Juventus dari Puncak, Juara Bertahan Makin Terpuruk

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Senin, 29 Januari 2024 | 05:00 WIB
Inter Milan berhasil mengambil alih puncak klasemen Liga Italia 2023-2024 dari Juventus. Adapun juara bertahan, Napoli, makin terpuruk. (TWITTER.COM/SERIEA)

Sebagai gantinya, Kristjan Asllani dan Davide Frattesi mengisi posisi gelandang tengah yang ditinggalkan oleh Barella dan Calhanoglu.

Kondisi tersebut rupanya membuat I Nerazzurri kurang mampu mendominasi lini tengah sepanjang pertandingan.

Meski demikian, serangan Inter Milan terbilang masih efektif.

Hal itu terbukti dari gol Lautaro Martinez yang tercipta pada menit ke-14.

Memanfaatkan sepak pojok dari Kristjan Asllani, Lautaro Martinez melepaskan sundulan akurat yang mampu mengoyak jala gawang Pietro Terracciano.

Baca Juga: Hasil Liga Italia - Lautaro Martinez Makin Mematikan, Inter Milan Habisi Fiorentina

Walaupun unggul, Inter Milan terus mendapat gempuran dari lini serang Fiorentina sepanjang pertandingan.

Hebatnya, lini belakang I Nerazzurri tampil solid dan mampu menahan berbagai skema serangan dari para pemain La Viola.

Hingga peluit panjang berbunyi, skor 1-0 untuk kemenangan Inter Milan tetap bertahan.

Meski menang tipis, anak-anak asuh Simone Inzaghi berhasil mengambil alih puncak klasemen Liga Italia musim ini dari Juventus.