Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

3 Penakluk Timnas Indonesia Rontok Secara Dramatis di Babak Knockout Piala Asia 2023

By Metta Rahma Melati - Minggu, 4 Februari 2024 | 09:30 WIB
Gugurnya timnas Jepang di tangan Iran pada laga perempat final (3/2/2024) dipastikan membuat semua penakluk timnas Indonesia pada Piala Asia 2023 tak tersisa. (GIUSEPPE CACACE/AFP)

Baca Juga: Debut Elkan Baggott Berlangsung 5 Menit, Bristol Rovers Raih Kemenangan

Tim berjulukan Singa Mesopotamia itu berbalik unggil berkat gol Aymen Hussein pada menit ke-76, skor menjadi 2-1 untuk keunggulan Irak.

Irak harus mengalami nasib apes karena Aymen Hussein mendapat kartu merah karena selebrasi golnya itu.

Kemudian, Yordania menyamakan kedudukan pada menit ke-90+5 melalui Yazan Al-Arab.

Pada menit ke-90+7, Nizar Al-Rashdan mencetak gol kemenangan Yordania.

2. Australia

Australia tersingkir di perempat final setelah kalah dari Korea Selatan dengan skor 1-2 pada 2 Februari 2024.

Awalnya Australia unggul pada menit ke-42 melalui Craig Goodwin.

Akan tetapi, Korea Selatan menyamakan kedudukan pada menit ke-90+6 melalui sepakan penalti Hwang Hee-chan.

Pertandingan pun berlanjut hingga perpanjangan waktu.