Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Bukan Pabrik, Tidak akan Cari Pemain Berbakat di Turnamen

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 4 Februari 2024 | 15:30 WIB
Logo PSSI atau Ilustrasi PSSI. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Pemain-pemain muda terbaik yang dinilainya layak membela timnas Indonesia bisa direkomendasikan ke PSSI.

PSSI hanya fokus menjalankan kompetisi terbaik agar perkembangan sepak bola di Indonesia berjalan sesuai rencana.

"PSSI sudah meminta ke semua klub untuk membentuk pencari bakat dan hadir di semua kegiatan sepak bola di Indonesia," ucap Indra Sjafri.

Baca Juga: Shin Tae-yong Yakin Bawa Timnas U-23 Indonesia Lolos 8 Besar Piala Asia U-23 2024, tapi Ini Syaratnya

Lanjut Indra Sjafri, PSSI bukan pabrik yang mengorbitkan pemain-pemain berkualitas.

Biarkan mengorbitkan pemain-pemain berkualitas itu ada di setiap klub.

"PSSI bukan pabrik pemain."

"Klub-klub yang anggota PSSI akan terus kami dukung untuk mencari pemain terbaik."

"Selesai ya semuanya," tutup Indra Sjafri.

Seperti diketahui, banyak sekali pencarian pemain yang bisa didapatkan PSSI dari kompetisi resmi ataupun swasta.