Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juventus Harus Nunggu 3 Tahun untuk Juara Liga Italia, Allegri Jangan Terlalu Banyak Alasan

By Beri Bagja - Selasa, 6 Februari 2024 | 08:21 WIB
Reaksi Massimiliano Allegri dalam partai Inter Milan vs Juventus di San Siro (26/4/2023). Allegri mengatakan Juventus butuh waktu agar jadi sekuat Inter dan kembali menjuarai Liga Italia. (ISABELLA BONOTTO/AFP)

Pengeluaran Juve tiga musim terakhir di atas AC Milan (270,68 juta euro), Atalanta (246,8), dan Napoli (226,55).

Menariknya, Inter Milan hanya berada di urutan kelima dengan cuma menghabiskan 184,48 juta euro atau kira-kira separuh pengeluaran Juve guna membangun skuad setangguh sekarang.

Jangan lupakan pula transfer mewah Vlahovic pada 2021 yang memakan biaya sampai 83,5 juta euro.

Kejelian sosok-sosok di bidang perekrutan pemain adalah faktor penentu lain yang bisa dibahas lebih jauh.

Tapi dengan materi skuad dan pelatih termahal di Italia, seharusnya Juventus punya modal lebih dari cukup guna membangun diri sebagai penantang Inter, bukan lagi cuma menargetkan 4 besar klasemen.

Hal itu senada dengan komentar jurnalis senior Italia, Paolo De Paola, yang mengatakan faktor penghambat Juventus berkembang justru adalah Allegri sendiri.

"Juve tidak begitu inferior dari Inter, limitnya adalah Allegri sendiri," ucapnya kepada Tuttomercatoweb.

"Saya tak mengerti apa maksud klub, tetapi mempertahankan Allegri hanya akan membuat fan menderita di setiap pertandingan," ujar mantan petinggi media top Italia seperti La Gazzetta dello Sport, Tuttosport, hingga Corriere dello Sport.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P