Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Duel di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bintang Vietnam Remehkan Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 7 Februari 2024 | 21:30 WIB
Pemain timnas Vietnam, Nguyen Hoang Duc (kanan), sedang menguasai bola saat bertanding dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Januari 2023. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

“Sebenarnya, menurut saya, para pemain naturalisasi ini tidak menakutkan," ujar Nguyen Hoang Duc dilansir BolaSport.com dari Bongda.

"Mereka berasal dari Eropa, Afrika, atau Amerika. Tapi mereka mungkin tidak memiliki kualitas terampil, tangguh, dan komprehensif seperti pemain-pemain bagus dari benua-benua tersebut."

"Pemain naturalisasi Indonesia bermain sangat keras, namun mereka juga menunjukkan keterbatasan tertentu," lanjutnya.

Nguyen Hoang Duc beranggapan Vietnam bisa memanfaatkan kelemahan para pemain naturalisasi Timnas Indonesia sebagai senjata untuk meraih kemenangan pada dua pertemuan di bulan Maret 2024.

"Jika Timnas Vietnam bisa memanfaatkan celah tersebut dengan baik, kita pasti bisa meraih hasil bagus saat berhadapan kembali dengan Timnas Indonesia di babak kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 Asia," ujar Nguyen Hoang Duc.

"Secara pribadi, saya juga akan mencoba yang terbaik dengan seragam The Cong - Viettel Club dan berharap bisa dipanggil ke tim nasional Vietnam lagi," ujarnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P