Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lemahnya Fisik Pemain Vietnam Jadi Sorotan, Bakal Babak Belur Jumpa Timnas Indonesia?

By Sasongko Dwi Saputro - Jumat, 9 Februari 2024 | 09:30 WIB
Bek timnas Indonesia, Sandy Walsh, saat coba melewati pemain Vietnam pada babak penyisihan Grup D Piala Asia 2023, Jumat (19/1/2024). (PSSI)

Masalah terbesar yang dialami oleh Vietnam adalah soal isu fisik pemain.

"Tim Vietnam tidak akan bisa mengatasi masalah ini di bawah Coach Troussier," tulis QQ dikutip dari Dantri.

QQ menghimpun data bahwa ada banyak gol di Piala Asia 2023 tercipta pada 15 menit terakhir.

Media asal China menyebut masalah itu disebabkan oleh fisik pemain yang mulai melemah.

Masalah fisik pemain Vietnam bakal jadi penentu hasil pertandingan.

"Gol-gol Piala Asia 2023 banyak tercipta di 15 menit terakhir pertandingan," tulis QQ dikutip dari Dantri.

"Ketika pengaruh faktor teknis dan taktis lebih kecil."

Baca Juga: Shin Tae-yong Pulang Kampung ke Korea Selatan Usai Pimpin Timnas Indonesia di Piala Asia 2023, Ada Apa?

"Kunci penentu hasil pertandingan terletak pada faktor fisik," lanjutnya.

QQ menyebut bahwa Vietnam harus mengatasi masalah tersebut jika ingin melanjutkan mimpinya di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.