Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSG Menolak Pasrah, Kontrak Firaun Disiapkan untuk Pertahankan Kylian Mbappe

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 10 Februari 2024 | 23:20 WIB
Paris Saint-Germain menolak pasrah dan siapkan menawarkan kontrak Firaun untuk mempertahankan Kylian Mbappe dari Real Madrid. (TWITTER.COM/THEMADRIDZONE)

Sebelumnya, kapten timnas Prancis itu kabarnya sudah menerima gaji sebesar 72 juta euro atau setara dengan Rp1,3 triliun per tahun.

PSG akan menaikkan gaji Mbappe dengan rincian mencapai 160 juta euro atau sekitar Rp2,7 triliun dalam dua tahun.

Tawaran tersebut tentu akan sangat jauh lebih tinggi dibandingkan dengan gaji yang rencananya diberikan oleh Real Madrid kepada Mbappe.

Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Los Blancos berencana untuk memberikan gaji jauh lebih rendah kepada Mbappe.

Real Madrid ingin agar Mbappe memenuhi margin gaji yang ditetapkan oleh Liga Spanyol saat ini.

Baca Juga: Real Madrid Diam, Transfer Mbappe Bocor dari Presiden Liga Spanyol

Padahal, Mbappe dikabarkan meminta banyak hal kepada Los Blancos sebelum bergabung.

TWITTER.COM/PSG_REPORT
Bintang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe.

Permintaan pertama, Mbappe disebut-sebut ingin mendapatkan gaji sebesar 50 juta euro (sekitar Rp842 miliar) per tahun.

Permintaan kedua, Mbappe disebut-sebut meminta bonus penandatanganan yang sangat tinggi kepada Real Madrid.