Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Namun, kedua pemain tersebut tidak berhadapan langsung di lapangan karena Sandy dilarik pada menit ke-63.
"Saya senang karena bisa mengalahkan Shayne (KAS Eupen) dengan skor 1-0."
"Tapi saya berharap lebih banyak pertarungan (antara pemain timnas Indonesia)," kata Sandy Walsh dilansir BolaSport.com dari kanal YouTube pribadinya.
Baca Juga: HERE WE GO! Penakluk Timnas Indonesia Gabung Inter Milan, Jadi Pemain Iran Pertama Sepanjang Sejarah
Bek berusia 28 tahun ini berharap duel antara pemain skuad Garuda bisa kembali terjadi.
Tepatnya, saat tim Marselino bisa promosi ke kasta tertinggi dan sama-sama berada di Jupiler Pro League.
Hal tersebut bukan mustahil karena Deinze ada di posisi kedua klasemen sementara dan berpeluang besar untuk promosi.
Menurutnya, saat momen tersebut terjadi dia akan bekerja keras agar bisa mengalahkan Marselino.
"Saya harap Marselino juga bergabung ke Liga 1 (Jupiler), jadi kita bisa lengkap."
"Karena Marselino bilang bahwa dia ingin mengalahkan saya," ujarnya.