Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Begitu datang ke Gresini tentu berbeda, Marquez hanya pembalap tim satelit yang lebih banyak memahami karakter motor.
"Ini lebih dari sekadar Italia atau Jepang. Ini adalah tim pabrikan atau bukan pabrikan," kata Marquez dikutip dari Crash.net.
"Di dalam pabrikan ada banyak hal yang harus dicoba."
"Anda perlu memahami cara berkendara, untuk fokus. Anda harus tepat dalam memberikan komentar karena itu untuk pengembangan motor."
Baca Juga: Didekati Pabrikan Lain, Tim Valentino Rossi Masih Galau Tinggalkan Motor Ducati
"Sekarang (di Gresini), saya berada dalam situasi yang berbeda. Saya mengendarai motor, lebih fokus untuk mempelajari cara mengendarai motor," ujar Marquez menjelaskan.
"Dengan para teknisi, dengan para mekanik, informasi tidak mengalir dengan cara yang sama," ucapnya.
Marquez menjadi pembalap tercepat ke-14 pada hari ke-2 pramusim MotoGP 2024 di Sirkuit Sepang yang dikomentari Crafar.
Sebelumnya, dia berada di urutan ke-9 pada hari pertama yang sulit dan mengalami masalah teknis, lalu posisi keenam pada hari terakhir tes.
Namun, simulasi sprintnya menarik perhatian. Marquez menyelesaikan 10 lap dengan waktu rata-rata 1 menit 59,059 detik.
Baik Marc maupun saudaranya Alex membukukan waktu lebih cepat dari waktu kemenangan Alex Marquez pada sprint race Sepang musim lalu.
Jorge Martin (Pramac) telah mengklaim Marquez akan berjuang untuk meraih kemenangan di pembuka musim MotoGP Qatar 2024 pada 8-10 Maret.