Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Habis Marah-marah, Ronaldo Jadi Pahlawan Al Nassr di Liga Champions Asia

By Ade Jayadireja - Kamis, 15 Februari 2024 | 02:58 WIB
Aksi Cristiano Ronaldo dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions Asia 2023-2024 melawan Al-Fayha. (FAYEZ NURELDINE / AFP)

Kedudukan 0-0 bertahan sampai babak pertama selesai.

Kesulitan demi kesulitan lagi-lagi dialami Ronaldo selepas rehat.

Dia tak mampu menyambar umpan datar Aiman Yahya yang melintas di depan gawang.

Ronaldo kembali gagal nyekor pada menit ke-60 setelah tembakannya dari sisi kiri kotak penalti dihentikan oleh bek musuh.

Tiga menit kemudian, Ronaldo berada dalam posisi ideal saat menyundul umpan silang di depan gawang.

Hanya saja, bola hasil tandukan CR7 jatuh tepat ke pelukan Stojkovic.

Ketika Ronaldo dan Al Nassr sedang gencar menyerang, Al-Fayha memberi kejutan melalui gol Anthony Nwakaeme pada menit ke-67.

Akan tetapi, gol tersebut dianulir karena terjadi offside.

Ronaldo akhirnya memecah kebuntuan Al Nassr ketika laga berjalan 81 menit.

Berawal dari umpan cungkil Brozovic ke dalam kotak penalti, Ronaldo meneruskan dengan sepakan lob ke tiang jauh.