Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Wajib Buat Malu Vietnam Demi Naik Lagi di Ranking FIFA

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 17 Februari 2024 | 08:45 WIB
Timnas Indonesia saat merayakan gol ke gawang Vietnam pada duel Grup D Piala Asia 2023 di Doha (19/1/2024). Indonesia selevel dengan timnas Jepang dalam hal raihan poin di klasemen. (KARIM JAAFAR/AFP)

Salah satu caranya dengan mengalahkan Vietnam pada putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Dijadwalkan, timnas Indonesia akan menjamu Vietnam pada laga ketiga Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (21/3/2024).

Dikarenakan digelar pada bulan puasa, pertandingan itu akan kick off pukul 20.30 WIB.

Bermain di depan publik sendiri tentu menjadi penyemangat bagi timnas Indonesia untuk mengalahkan Vietnam.

Modal saat berjumpa Vietnam pada Piala Asia 2023 kemarin menjadi catatan positif bagi timnas Indonesia.

Baca Juga: Pelatih Asal Belanda Pahami Situasi Dilema Pemanggilan Pemain ke Timnas U-23 Indonesia

Mental Asnawi Mangkualam dkk sedang meningkat dan tidak boleh diturunkan saat melawan Vietnam.

Timnas Indonesia kembali akan melawan Vietnam pada pertandingan keempat Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Pertandingan tersebut rencananya akan digelar di Stadion My Dinh, Hanoi, pada Selasa (26/3/2024).

Laga itu akan digelar pukul 19.00 WIB.