Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Buka Suara Terkait Jairo Riedewald yang Dikabarkan Ingin Bela Timnas Indonesia

By Wila Wildayanti - Sabtu, 17 Februari 2024 | 10:00 WIB
Pemain Keturunan Indonesia, Jairo Riedewald yang dikabarkan ingin membela timnas Indonesia. PSSI pun buka suara. (CPFC.CO.UK)

Namun, ia menegaskan bahwa pemain yang dinaturalisasi tentu harus dilihat dari banyak hal.

Pasalnya, banyak hal yang akan dipertimbangkan.

Baca Juga: Profil Pemain Keturunan Indonesia Jairo Riedewald, Mampu Pecundangi Manchester United di Old Trafford dan Imbangi Manchester City

Untuk itu, alih-alih membuat suporter berharap, Arya menegaskan agar PSSI bisa bekerja dengan baik dan tenang.

“Dan bukan setiap punya darah Indonesia lalu di naturalisasi, tapi banyak yang harus dipertimbangkan,” jelas Arya.

“Biarkan kami bekerja sesuai kebutuhan pelatih dan hal-hal penting lainnya.”

Menurutnya, ini termasuk soal naturalisasi Jairo Riedewarld.

Arya mengatakan bahwa proses naturalisasi akan diperiksa dengan seksama dan pastinya melalui banyak pertimbangan.

Oleh karena itu, ia tak ingin membuat suporter terlalu berharap terlebih dahulu apabila semuanya belum jelas.

“Termasuk urusan Jairo (Riedewald),” kata Arya.