Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lewat 4 Kata, Joan Laporta Jawab Peluang Barcelona Boyong Kylian Mbappe

By Raka Kisdiyatma Galih - Minggu, 18 Februari 2024 | 19:30 WIB
Kylian Mbappe merayakan golnya dalam laga Troyes vs PSG di pekan 34 Liga Prancis (7/5/2023). Paris menang tanpa diperkuat Lionel Messi dan Neymar. (FRANCOIS NASCIMBENI/AFP)

Baca Juga: Transfer Kylian Mbappe ke Real Madrid Bisa Bikin Man United Ribet

Meski demikian, beberapa penggemar Barcelona masih berharap rumor itu menjadi kenyataan.

Dalam sebuah kesempatan, seorang fan bertanya secara langsung kepada Presiden Barcelona, Joan Laporta, terkait kemungkinan klub kebanggaannya merekrut Mbappe.

Laporta pun memberikan jawaban singkat sambil tersenyum.

Pria asal Spanyol itu mengatakan, "Kamu tidak tahu apa-apa."

Jika bukan ke Barcelona, lantas kemana Mbappe akan berlabuh?

Kemungkinan besar penyerang berusia 24 tahun itu akan bergabung dengan rival abadi Barcelona, Real Madrid.

Pasalnya, sebelum dikabarkan pamitan dengan PSG, sang kapten timnas Prancis santer dikaitkan dengan Real Madrid.

El Real bahkan sudah menyiapkan tanggal yang tepat untuk mengumumkan penandatanganan Galactico terbaru mereka.

Baca Juga: Jawaban Sinis Guardiola setelah Man City Berkali-kali Tak Dikasih Penalti Lawan Chelsea