Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ada Andil dari Man City di Balik Garangnya Inter Milan Musim Ini

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Senin, 19 Februari 2024 | 17:40 WIB
Lautaro Martinez merayakan gol untuk Inter Milan ke gawang Salernitana pada giornata ke-25 Liga Italia 2023-2024 di Stadion Giuseppe Meazza, Jumat (16/2/2024). (GABRIEL BOUYS)

Pada akhir pekan lalu, Lautaro Martinez dkk. sukses meraih kemenangan 4-0 atas Salernitana.

Kemenangan tersebut menjadi kemenangan ke-20 di Liga Italia musim ini.

Sementara itu, hasil atas Salernitana juga membuat Inter tak terkalahkan dalam 10 laga terakhirnya di semua ajang kompetitif.

Bukan tidak mungkin jika penampilan hebat Inter dapat dipertahankan hingga musim berakhir.

Hal itu bakal membuat mereka memenangkan gelar Liga Italia ke-20 yang akan memastikan dua bintang di seragam tandingnya untuk musim depan.

Baca Juga: Erik ten Hag Ungkap Dosa 3 Bintang Man United di Kandang Luton

TWITTER.COM/INTERMILANFRA
Simone Inzaghi dan para pemain Inter Milan menerima medali juara kedua di final Liga Champions, Sabtu (10/6/2023) atau Minggu dini hari WIB.

Performa mengesankan itulah yang akhirnya membuat Arrigo Sacchi turut berkomentar.

"Mereka masih belum sempurna karena dalam hidup, Anda selalu bisa berkembang, tetapi langkah maju yang nyata dan meyakinkan telah dilakukan," ujar Sacchi, dikutip BolaSport.com dari La Gazzetta dello Sport.

"Pertama-tama, saya harus mengatakan bahwa Inzaghi sangat berpendidikan dan penuh rasa hormat. Ia telah berkembang pesat."