Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tidak Pasang Target Juara di Piala AFF U-16 2024, Nova Arianto Ingin Ikuti Jejak Shin Tae-yong

By Wila Wildayanti - Selasa, 20 Februari 2024 | 04:45 WIB
Suasana latihan timnas U-16 Indonesia di Lapangan B, Senayan, Jakarta, Senin (19/2/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Nova ingin bisa membawa Timnas U-16 Indonesia bisa lolos dari Kualifikasi Piala Asia U-17 2024 alih-alih memasang target di Piala AFF U-16 mendatang.

Nova menegaskan bahwa dia telah menerapkan proyeksi yang ingin diwujudkan yakni membawa Timnas U-16 Indonesia lolos dari Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.

Nova bahkan mengaku bahwa hal ini menjadi targetnya.

Baca Juga: Tak Turun Tangan Langsung, Ada Peran Penting Shin Tae-yong di Timnas U-16 Indonesia

Nova menegaskan bahwa di Piala AFF U-16, dia tak menargetkan gelar juara.

Namun, dia menyatakan bahwa ajang tersebut menjadi bagian dari persiapan menuju Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.

“Jujur, target belum ada dari PSSI,” kata Nova Arianto.

“Tetapi, secara pribadi saya ingin lolos dari Kualifikasi Piala Asia U-17.”

Piala AFF sebenarnya jadi persiapan menuju Kualifikasi Piala Asia U-17 sehingga fokusnya ada di sana,” tuturnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P