Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Setelah didapat, Shin Tae-yong nantinya akan lapor ke PSSI untuk segera diproses naturalisasinya demi bisa membela tim Merah Putih.
"Saya berencana pergi ke Belanda dalam waktu dekat ini."
"Saya akan berada di sana selama dua pekan untuk mencari pemain keturunan," kata Shin Tae-yong.
Shin Tae-yong memastikan bahwa tugasnya itu di Belanda hanya mencari pemain keturunan berdarah Indonesia, bukan pemain asing.
Ia mengakui harus teliti untuk mencari pemain-pemain tersebut.
Baca Juga: Terancam Absen, Hokky Caraka Bicara Peluang Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024
Shin Tae-yong juga mengatakan bahwa tidak akan mudah mencari pemain keturunan di Belanda.
Pasalnya, kebanyakan pemain-pemain keturunan Indonesia yang berkarier di luar negeri sedikt mendapatkan menit bermain reguler.
Meski begitu Shin Tae-yong tidak akan menyerah begitu saja.
Ia akan memanfaatkan momen untuk mencari pemain keturunan yang bersedia membela timnas Indonesia agar lebib kuat lagi.