Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Tidak melihat siapa lawan dan siapapun," kata Marselino Ferdinan dilansir BolaSport.com dari laman Kitagaruda.id.
Baca Juga: China Akhirnya Punya Pelatih Baru, Bukan Shin Tae-yong
Pemain yang membela KMSK Deinze ini menilai setiap pertandingan tim pelatih selalu memberikan evaluasi ketat.
Pelatih dan pemain juga sudah berjuang keras di Piala Asia lalu dan cukup solid saat di lapangan dan luar lapangan.
Dia juga bangga karena sampai saat ini masih menjadi pemain andalan di timnas.
"Kita hanya melihat tim kita sendiri, kita mengevaluasi setiap pertandingan."
"Maka kita bisa berkembang setiap pertandingan dan saya sangat bangga untuk tim ini."
"Saya sangat bersyukur juga," tegasnya.
Baca Juga: Tampil Memukau di Piala Asia 2023, Winger Andalan Timnas Indonesia Buka Peluang Abroad
Marsel menambahkan, dukungan suporter yang luar biasa saat berada di Qatar juga berdampak positif.