Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Sekarang saya tak punya kelemahan di MMA. Saya memiliki teknik striking dan gulat yang bagus serta kondisi fisik terbaik," lanjutnya.
Sementara Malykhin menyadari kemampuan dirinya yang terus meningkat, dia tak melihat hal yang sama dari lawannya.
Baca Juga: ONE 166: Qatar - Pentas 3 Perebutan Sabuk Juara ONE Championship di Timur Tengah
Reinier de Ridder memang telah belajar banyak dari kekalahan di laga pertama tetapi Malykhin tidak melihatnya sebagai ancaman.
Dalam pertemuan pertama di ONE Fight Night 5, Malykin memang sukses menaklukkan De Ridder lewat KO cepat di ronde pertama.
Sang rival asal Belanda tidak dapat berbuat banyak dan hanya bisa pasrah dipukuli.
"Mungkin De Ridder telah belajar banyak dari pertemuan pertama kami tetapi apa yang bisa dia lakukan?," kata Malykhin.
"Saya tak yakin dia bisa melancarkan pukulan keras atau bergulat gaya bebas."
Lebih lanjut, Malykhin bahkan merasa takut sendiri akan kekuatannya yang baru di kelas menengah.
Dengan kepercayaan diri itu, dia merasa bisa mengalahkan siapa saja.