Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Perekrutan Zinedine Zidane pun bisa berjalan mudah mengingat sang pelatih tengah berstatus tanpa klub.
Akan tetapi, Man United perlu meyakinkan pelatih idamannya akan proyek yang menjanjikan.
Kondisi Man United dalam beberapa musim terakhir bisa menjauhkan mereka dari pelatih idaman.
Masalah klub yang sudah menumpuk akan sulit diselesaikan oleh pelatih baru.
Untuk itu, kehadiran Zidane harus diikuti dengan rencana yang matang dari INEOS.
Baca Juga: Diharapkan Pensiun di Man City, De Bruyne Pertimbangkan Ikuti Jejak Messi
Man United jelas tidak ingin Zidane bernasib sial seperti pelatih mereka sebelumnya.
INEOS sendiri mengagumi Zidane karena prestasi mentereng sang pelatih.
Saat masih menangani Real Madrid, pelatih asal Prancis tersebut mampu memenangi Liga Champions dalam tiga musim beruntun.
DNA pemenang yang dimiliki oleh Zidane berguna untuk membangkitkan Man United.