Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Hingga turun minum tidak ada tambahan gol yang tercipta.
Memasuki menit ke-68, Semen Padang menciptakan dua ancaman ke gawang Malut United.
Pertama, tusukan Firman Juliansyah di kiri lapangan yang diakhiri dengan tembakan tepat mengarah ke pelukan Ray Redondo.
Peluang yang kedua kali ini melalui Arsyad Yusgiantoro, namun sepakannya mengarah tipis ke kanan gawang.
Hingga peluit panjang dibunyikan, skor akhir 1-0 menjadi kemenangan bagi Semen Padang.
Atas hasil ini, Semen Padang berhak mengamankan tiket promosi ke Liga 1 musim depan usai unggul agregat 2-1.
Sebelumnya, kedua tim bermain imbang 1-1 pada leg I.
Di partai final nanti, Semen Padang akan berjumpa PSBS Biak dalam dua kali pertemuan, Selasa (5/2/2024) dan Sabtu (9/3/2024).
Di satu sisi, sukses membungkam Malut United membuat Semen Padang mempertahankan keangkeran Stadion H. Agus Salim.
Sejak awal Liga 2 2023/2024, Semen Padang tidak pernah kalah di Stadion H. Agus Salim.