Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dash Sports Kembali Hadirkan Dash Aquathlon untuk Ketiga Kalinya

By Putri Annisa Maharani - Minggu, 3 Maret 2024 | 14:10 WIB
Penggagas sekaligus CEO Dash Sports, Alit Aryaguna, saat ditemui usai acara Dash Aquathlon 2024, di Indonesia Arena, GBK, Jakarta, Minggu (3/3/2024). (PUTRI ANNISA/BOLASPORTCOM)

"Mempromosikan gaya hidup sehat dan bugar melalui renang."

"Hari ini begitu terlihat begitu hangat antusiasme dan semangat berkompetisi seluruh peserta. Terima kasih sudah berpartisipasi!” kata Alit Aryaguna.

Dash Sports cukup rutin dan konsisten dalam menghadirkan ajang kompetisi olahraga, salah satunya adalah aquathlon.

Hal ini diapresiasi oleh Wakil Ketua 1 Federasi Triathlon Indonesia, Arlan Lukman.

"Terima kasih dan salut kepada keluarga Dash Sports yang secara konsisten menggelar sports event dan community based sport training, seru dan berkualitas," ujar Arlan Lukman.

BTN Dash Aquathlon melombakan 3 kategori, yaitu Junior untuk peserta dengan rentang umur 13-16 tahun, Umum untuk 17-39 tahun dan Kategori Master untuk peserta berumur diatas 40 tahun.

Baca Juga: Disambut Hangat Kota Chambly, Wakil Indonesia yang Lolos Diharapkan Totalitas Jalani Pemusatan Latihan untuk Olimpiade Paris 2024

Lomba yang berformat run-swim-run ini menuntut peserta untuk berlari sejauh 2,5 kilometer.

Disusul langsung dengan berenang di kolam renang olimpik di Stadion Akuatik sejauh 500 meter dan menyelesaikan sesi lari akhir sejauh 2,5 kilometer lagi menuju garis Finish.

Ajang BTN Dash Aquathlon didukung penuh oleh Bank Tabungan Negara (BTN).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P