Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Etihad Stadium Saksi Man City Pecah Rekor Zaman Baheula saat Sir Alex Ferguson Baru Remaja

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Senin, 4 Maret 2024 | 05:30 WIB
Momen Phil Foden mencetak gol ke gawang Man United pada Derbi Manchester di Etihad Stadium, Minggu (3/3/2024) malam WIB. (TWITTER.COM/PREMIERLEAGUE)

Di sisi lain, untuk Man United, kekalahan di kandang Man City menjadi aib tersendiri.

Pelatih legendaris mereka, Sir Alex Ferguson, tidak pernah mengalami kekalahan beruntun dari tetangga mereka.

Jika menengok mundur akan rekor zaman baheula Man City itu, momen tersebut hadir ketika Sir Alex Ferguson sendiri baru menginjak usia 14 tahun kala itu (eks pelatih asal Skotlandia lahir pada tahun 1941).

Baru di era Erik ten Hag, Setan Merah malah menjadi bulan-bulanan dari The Citizens.

Baca Juga: Barcelona Siap-Siap Gigit Jari, Penerus Diego Maradona Pilih Bertahan di Italia

Adapun sebelum menang 3-1 pada Derbi Manchester jilid dua musim ini, Kevin De Bruyne dkk. sebelumnya meraih kemenangan telak di Etihad Stadium.

Dalam dua musim beruntun mereka memetik kemenangan 4-1 (2021-2022) dan 6-3 (2022-2023) atas Man United di hadapan publik mereka sendiri.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P