Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Saat ini RANS Nusantara FC masih berada di peringkat ke-13 klasemen sementaram terpaut 5 poin dari zona degradasi.
Klub yang dimiliki Raffi Ahmad itu mengusung misi realistis bertahan di Liga 1
Padahal pada putaran pertama, RANS Nusantara FC sempat bertengger di papan atas dan jarang berada di luar top 4.
Baca Juga: Tambah Garang, Pemain Arema FC Akui Hadirnya Widodo Cahyono Putro Buat Suasana Singo Edan Berubah
"Saat ini, kami masih berjuang untuk mencari posisi aman dari zona degradasi," kata Hamka.
"Kami memberikan kepercayaan penuh kepada coach Francis dan meminta seluruh tim berkerja sama dengan coach Francis memberikan seluruhnya untuk sisa pertandingan di musim ini."
"Semoga perubahan ini menjadi angin segar dan berbuah hasil yang maksimal untuk RANS FC," tambahnya.