Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukan Suporter, Ada Satu Keluhan Thomas Doll Jelang Laga Persib Vs Persija

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 7 Maret 2024 | 05:40 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, mengenakan ikat kepala spesial pemberian dari suporternya yakni The Jakmania sebagai bentuk semangat saat latihan di Lapangan Nirwana Park, Sawangan, Jawa Barat, Rabu (6/3/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Ia mencontohkan beberapa pertandingan derbi di Eropa yang harus digelar malam hari.

Menurutnya, pertandingan berkelas seperti ini harus digelar malam hari.

"Pertandingan seperti ini biasanya digelar pada malam hari karena lampu-lampu stadion bisa hidup dan bagus," kata Thomas Doll.

Meski begitu, Thomas Doll mengerti dengan situasi saat ini yang dimana Persib hanya mendapatkan izin bertanding dari pihak kepolisian untuk menggelar pertandingan pada sore hari.

Baca Juga: Thomas Doll Berharap Bobotoh Penuhi Stadion Si Jalak Harupat di Laga Persib Vs Persija

Pihak kepolisan pasti sudah memprediksi resiko yang akan terjadi apabila pertandingan itu digelar malam hari.

"Saya tahu mungkin pertandingan ini terlalu banyak resiko."

"Sehingga kepolisian juga yang memutuskan untuk jam kick off pertandingannya."

"Tentu saja kami harus mengikuti peraturannya dan itu tidak menjadi sebuah masalah," kata Thomas Doll.

Thomas Doll berharap pertandingan bisa berjalan lancar tanpa masalah. 

"Semua orang saat ini memperhatikan pertandingan ini."

"Saya berharap kami semua siap karena anak-anak sedang percaya diri setelah pertandingan kemarin," tutup Thomas Doll.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P