Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Qatar 2024 - Sudah Benar Marc Marquez Tinggalkan Honda, Kemajuan Pabrikan Jepang Cuma Setengah Pabrikan Eropa

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Minggu, 10 Maret 2024 | 10:04 WIB
Pemandangan start dari sprint MotoGP Qatar yang dihelat di Sirkuit Lusail, Doha, Qatar, 9 Maret 2024. (MOTOGP.COM)

Satu pembalap yang bisa dijadikan contoh adalah Marc Marquez yang pindah dari Repsol Honda menuju tim satelit Ducati yaitu Gresini Racing.

Walau cuma naik motor Ducati dari musim lalu, Marquez menyelesaikan sprint lebih cepat 19,071 detik daripada musim lalu dengan motor pabrikan Honda.

Marquez sendiri finis di posisi kelima. Dia sebenarnya sempat mengejar posisi tiga besar tetapi disusul balik oleh Aleix Espargaro (Aprilia Racing).

Sebagaimana diberitakan GPOne.com, setelah sprint Marquez membeberkan bahwa lebih mudah untuk mengendarai motor Ducati daripada Honda.

Juara dunia delapan kali itu juga merasa lebih mudah untuk menyalip di lintasan lurus karena kecepatan lebih baik dan titik pengereman yang lebih dekat dengan tikungan.

Saat ditanya lagi apakah keputusannya meninggalkan Honda setelah 11 musim berlomba bersama sudah tepat, Marquez tidak memiliki keraguan.

"Bagi saya, itu adalah keputusan yang tepat sampai akhir," katanya. Marquez kini hanya kurang pede di tikungan cepat hingga sempat membuat kesalahan.

"Saat mengambil keputusannya, saya sepenuhnya yakin dan sekarang saya yakin. Dan seperti yang saya bilang kemarin Kamis, target saya adalah bersaing di enam posisi teratas."

"Kenapa? Karena saat bersaing di sana, kita merasa kompetitif. Di MotoGP jaraknya sangat kecil dan hari ini kita menyaksikannya sendiri."

"Namun, saya bahagia, karena saya bersenang-senang dengan motornya dan di kualifikasi saya tidak menempel pembalap lainnya untuk mencetak waktu," imbuhnya.