Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Que Ngoc Hai yang belum pulih dari cederanya menyebabkan pertahanan kami kekurangan pemimpin sejati baik secara profesional maupun mental," ujar Dang Phuong Nam dilansir BolaSport.com dari Bongda.
"Dengan "nomor 3" di lapangan, sistem pertahanan Vietnam bermain erat dan kohesif, saling mendukung dan melindungi dengan sangat lancar," lanjutnya.
Dang menambahkan bahwa kehilangan Que Ngoc Hai bakal menjadi pukulan telak untuk tim Vietnam sebelum jumpa Timnas Indonesia.
Pasalnya, tidak ada bek tengah selevel Que Ngoc Hai di skuad Vietnam saat ini.
Tentu, masalah ini bakal membuat Philippe Troussier harus memutar otak sebelum Vietnam jumpa Timnas Indonesia.
Pernyataan Dang ini bukannya tanpa dasar.
Kehilangan Que Ngoc Hai jadi salah satu biang kegagalan Vietnam di ajang Piala Asia 2023.
Baca Juga: Persib Ragu Lepas Marc Klok ke Timnas Indonesia, Bojan Hodak Beberkan Alasannya
Vietnam selalu kebobolan tanpa kehadiran bek nomor 3 tersebut.
Selain kebobolan, Vietnam juga selalu kalah dalam tiga laga fase grup Piala Asia 2023.