Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Selepas jeda, Ginting makin sulit terbendung yang begitu leluasa dalam menyerang hingga unggul 10 poin pada skor 14-4.
Ginting sangat nyaman dalam bermain dengan masih mempertahankan keunggulan 10 poin pada skor 19-9.
Chia sempat membalas empat poin, namun tekanan Ginting berhasil menyudahi perlawanan pada gim pembuka.
Pada gim kedua, tunggal putra Taiwan itu mampu membuat pertandingan menjadi lebih sengit usai ia sempat beberapa kali unggul hingga skor sama kuat pada 7-7.
Ginting mendapatkan momentum dengan memimpin lagi dengan selisih dua poin, namun Chia justru yang mampu unggul pada interval dengan skor tipis 11-10.
Selepas jeda, junior dari Chou Tien Chen itu masih mampu memimpin dengan satu poin pada skor 12-11.
Namun setelah itu, Ginting lagi-lagi berhasil mendikte permainan untuk balik memimpin dua poin pada skor 15-13.
Ginting akhirnya menyudahi laga yang berlangsung selama 38 menit.
Pada babak kedua, Ginting akan bertemu lawan yang hobi menyulitkan yakni Kenta Nishimoto dari Jepang.