Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kena Sindir Bek Vietnam, Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia Keturunan Belanda

By Wila Wildayanti - Rabu, 13 Maret 2024 | 07:20 WIB
Timnas Indonesia memiliki delapan pemain keturunan Belanda yang masuk dalam daftar skuad melawan Vietnam seperti Rafael Struick, Justin Hubner, Marc Klok, hingga Nathan Tjoe-A-On. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Apalagi, jumlah pemain keturunan yang tampil bersama Timnas Indonesia dipastikan bakal bertambah.

Pada pertemuan terakhir Indonesia vs Vietnam di Piala Asia 2023 lalu, jumlahnya memang tak sebanyak sekarang.

Namun, belum lama ini dipastikan beberapa nama pemain keturunan Belanda yang lain telah resmi menjadi WNI.

Nama-nama baru ini seperti Nathan Tjoe-A-On telah masuk dalam daftar 28 pemain Timnas Indonesia.

Situasi ini membuat tim asuhan Shin Tae-yong mendapatkan banyak sorotan.

Daftar pemain keturunan yang dipanggil ke Timnas Indonesia total ada 11 orang jika Elkan Baggott ikut dihitung.

Baca Juga: Tanpa Sang Kapten, Pengamat Sebut Vietnam Alami Pukulan Telak Sebelum Jumpa Timnas Indonesia

Akan tetapi, Elkan Baggott tak masuk dalam pemain hasil naturalisasi dan dia diketahui memilih kewarganegaraan Indonesia saat berusia 18 tahun.

Alhasil, saat ini dipastikan ada 10 pemain hasil naturalisasi yang dipanggil buat menghadapi Vietnam.

Dari 10 pemain tersebut, dipastikan 8 orang memiliki darah keturunan Belanda.