Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil All England Open 2024 - Nasib Kontras 2 Pasang Murid Pelatih Indonesia, Flandy Limpele Sukses Loloskan Anak Didik ke 8 Besar, Nova Widianto Gigit Jari

By Nestri Y - Kamis, 14 Maret 2024 | 19:57 WIB
Tang Chun Man/Tse Ying Suet saat menghadapi Guo Xin Wa/Wei Ya Xin (China) pada final ganda campuran Hong Kong Open 2023 di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Hong Kong, Minggu (17/9/2023) (SPO TV)

Lebih-lebih, Chen/Toh yang notabene ganda campuran terbaik Malaysia, hari ini menelan kekalahannya dengan cara super menyesakkan.

Mereka tertikung saat sedang unggul jauh dan nyaris membukukan kemenangan.

WANG ZHAO/AFP
Ganda campuran Malaysia, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei saat tampil pada Sudirman Cup 2023

Mereka hampir saja memastikan tiket babak perempat final kala unggul jauh di gim ketiga dengan kedudukan 14-11 atas Robin Tabeling/Selena Piek.

Namun entah apa yang terjadi, di kedudukan itu, Chen/Toh justru hilang konsentrasi dan tertikung tanpa bisa mengejar balik.

Pasangan Malaysia kandas dengan skor akhir 21-17, 19-21, 16-21.

Sebuah hasil yang cukup miris, bila mengingat perjuangan keras Chen/Toh di babak pertama kemarin.

Pasalnya, mereka telah mengalahkan unggulan Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai dengan penuh kerja keras yang berakhir lewat skor rubber game, 21-14, 12-21, 21-15.

Baca Juga: Hasil All England Open 2024 - Apriyani/Fadia Kandas, Ganda Putri Indonesia Tanpa Gelar

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P