Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Bak Dream Team, Eks Pemain Vietnam Nilai Negaranya Makin Sulit Taklukkan Tim Garuda

By Sasongko Dwi Saputro - Sabtu, 16 Maret 2024 | 05:20 WIB
Pertandingan semifinal Piala AFF 2023 antara timnas Indonesia vs Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (6/1/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Dalam waktu tiga tahun, Timnas Indonesia bertransformasi dengan masuknya banyak pemain keturunan Eropa.

Pelatih Shin Tae-yong memasukkan 10 nama pemain naturalisasi untuk laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 jumpa Vietnam.

Materi tersebut membuat Timnas Indonesia saat ini dinilai sebagai Dream Team atau tim terbaik sepanjang sejarah pesepak bolaan Indonesia.

"Apa bedanya tim Indonesia saat ini dengan skuad yang kalah 0-4 dari pelatih Park Hang-seo dan timnya di babak kedua kualifikasi Piala Dunia 2022?" tulis Dang Phuong Nam.

"Hanya dua pemain sayap, Asnawi dan Pratama, yang dipertahankan pelatih Shin Tae-yong."

"Lawan kami hampir seluruhnya tergantikan dengan nama-nama berkualitas yang dinaturalisasi dari Eropa."

"Membantu Indonesia memiliki generasi 'tim impian' dengan kualitas terbaik sepanjang sejarah perkembangan sepak bola di negeri ini," lanjutnya.

Baca Juga: Federasi Sepak Bola Vietnam Sorot 10 Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia: Mereka Sangat Bertekad

Vietnam dinilai kesulitan mengatasi tekanan tinggi skuad Timnas Indonesia yang mengandalkan kekuatan tubuh dan pressing tinggi.

Hasil tersebut terbukti saat Vietnam kalah 0-1 dari Timnas Indonesia.