Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tugas di Timnas Filipina, Kiper Persib Langsung Terbang ke Dubai

By Lukman Adhi Kurniawan - Minggu, 17 Maret 2024 | 20:30 WIB
Kevin Ray Mendoza, kiper baru Persib Bandung asal Filipina. (PERSIB)

Pemain berusia 29 tahun ini langsung bertolak menuju Dubai untuk menjalani pemusatan latihan.

Di sana, pelatih Tom Saintfiet akan mempersiapkan timnya sebelum menjalani laga tandang di markas Irak.

"Saya akan pergi ke Dubai dari Bali untuk mengikuti pemusatan latihan."

"Setelah itu kami akan pergi ke Irak, bermain tandang melawan mereka."

"Setelah itu kami akan bermain di Filipina setelahnya," lanjutnya.

Baca Juga: Cara Persib Bandung Rayakan Kemenangan Dramatis Atas Persikabo 1973

Kevin juga sudah berbincang dengan pelatih Filipina terkait masalah.

Hal ini cukup krusial karena dia diproyeksikan tetap di Indonesia dan mempersiapkan diri dengan tim Maung Bandung untuk menjalani sisa kompetisi.

Apalagi, Filipina mengandalkan Neil Etheridge yang merupakan kiper senior.

Kondisi ini membuat persaingan di skuad The Azkals cukup sulit.