Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Biasanya intensitas adalah nama permainan Anda, jadi mengapa hal tersebut menjadi begitu sulit di perpanjangan waktu?" tanya si pewarta dalam interviu pasca-pertandingan.
Klopp memandang dengan tatapan sedikit bingung dan menyemprot reporter tersebut.
"Saya rasa pertanyaan itu agak bodoh," ucap dia seperti dikutip BolaSport.com dari DailyStar.
"Kami telah bermain, saya tidak tahu berapa banyak pertandingan baru-baru ini. Saya tidak tahu persisnya berapa banyak pertandingan yang dimainkan United."
"Begitulah olahraga. Saya sangat kecewa dengan pertanyaan Anda, tapi menurut Anda tentu saja itu bagus," kata Klopp.
Kemudian Klopp ngeloyor pergi karena enggan meladeni lebih banyak pertanyaan.
klopp just walked out of his interview with scandinavian tv in a huff pic.twitter.com/4ZwmBfDQPb
— Richard Williams (@RichALWilliams) March 17, 2024
Walau tersingkir dari Piala FA, Liverpool masih bisa menghasilkan dua gelar lagi pada musim ini.
Peluang pertama datang dari Liga Inggris dengan Si Merah menduduki peringkat kedua klasemen.
Liverpool mengoleksi 64 poin setelah menjalani 28 pertandingan, sama seperti milik Arsenal selaku pemuncak tabel.
Akan tetapi, The Reds kalah selisih gol dari The Gunners sehingga menduduki posisi lebih rendah.
Adapun lahan trofi kedua bagi Liverpool adalah di Liga Europa.
Tim asuhan Klopp sudah mencapai perempat final dan akan menghadapi Atalanta.
Liverpool sendiri telah mendapatkan satu titel dari ajang Piala Liga Inggris.