Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Yakob Sayuri Lupakan Kemenangan di Piala Asia 2023, Minta Timnas Indonesia Waspadai Misi Balas Dendam Vietnam

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 20 Maret 2024 | 05:20 WIB
Penampilan Yakob Sayuri saat timnas Indonesia menang 1-0 atas Vietnam di Abdullah Bin Khalifa Stadium, dalam lanjutan laga grup D Piala Asia 2023, Jumat (19/1/2024). (PSSI)

"Kalau menurut saya kembali ke taktik Coach Shin Tae-yong harus bisa kami jalankan di pertandingan," ujar Yakob.

"Karena Vietnam juga di dua pertandingan berikutnya ini mungkin tidak mau dikalahkan lagi oleh Timnas Indonesia."

"Soalnya pada tahun-tahun belakangan ini Indonesia susah untuk mengalahkan Vietnam dan di Piala Asia kami berhasil mengalahkan Vietnam.

"Bagi mereka, kekalahan itu tidak bisa diterima."

"Untuk pertandingan besok, pasti mereka keluar habis-habisan dan kami juga tidak mungkin tinggal diam."

"Apalagi kami main di kandang sendiri, di depan ribuan suporter, kami harus tunjukkan yang terbaik," lanjutnya.

Eks pemain Persewar Waropen tersebut yakin Timnas Indonesia kembali mengantongi kemenangan atas Vietnam.

"Target pribadi harus maksimalkan peluang yang ada dan pastinya kemenangan untuk Timnas Indonesia," ujar Yakob Sayuri.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P