Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Belum Dilirik Pelatih Suwon FC, Pratama Arhan Ungkap Kesulitan di Korea Selatan

By Abdul Rohman - Rabu, 20 Maret 2024 | 09:20 WIB
Pemain baru Suwon FC, Pratama Arhan, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Kamis (15/2/2024). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pemain timnas Indonesia, Pratama Arhan, belum mendapat kesempatan tampil dari pelatih Suwon FC, Kim Eun-jung, hingga pekan ketiga K-League 1 2024.

Pratama Arhan bahkan tidak masuk dalam daftar pemain Suwon FC di tiga pertandingan awal K-League 1 2024.

Saat itu, Suwon FC berjumpa Incheon United, Jeonbuk Hyundai, dan Daegu FC.

Diakui Pratama Arhan, adaptasi cuaca di Korea Selatan masih menjadi kendala yang perlu diatasi.

"Ya mungkin karena perbedaan cuaca juga sih," ucap Pratama Arhan pada agenda media day di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (19/3/2024).

"Perbedaan suhu juga kan di sana (Korea Selatan) musim dingin."

"Di sini (Indonesia) musim panas, saya masih menyesuaikan," kata pemain kelahiran Blora, Jawa Tengah itu.

Arhan sendiri merapat ke Suwon FC pada Januari 2024.

Baca Juga: Modal Gacor di 5 Laga MLS, Luis Suarez Sabet Penghargaan yang Belum Diraih Lionel Messi

Sebelumnya, dia sempat meniti karier di kompetisi Jepang dengan memperkuat Tokyo Verdy.