Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bersama Tokyo Verdy sejak Maret 2022, Arhan tidak banyak mendapat menit bermain.
Mantan pemain PSIS Semarang itu tercatat hanya tampil dalam empat pertandingan.
Saat ini, Arhan tengah bergabung dengan skuad timnas Indonesia jelang melakoni
lanjutan Putaran Kedua Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Berdasarkan rencana, tim besutan Shin Tae-yong ini bersua Vietnam dalam dua kali pertemuan langsung.
Di laga pertama, timnas Indonesia menjamu Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (21/3/2024).
Dilanjutkan bertandang ke markas Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3/2024).
Janji Arhan, situasi di Suwon FC tidak akan berpengaruh ke performa bersama timnas Indonesia.
Baca Juga: Pemilik Baru Man United Lebih Suka Tantangan, Tak Perlu Datangkan Kylian Mbappe ke Old Trafford
"Enggak terlalu berpengaruh sih," tutur pemain berusia 22 tahun tersebut.
"Karena emang di sana saya latihan setiap hari, ada friendly match."