Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gelandang Sempurna Real Madrid Turun Gunung Bela Timnas Jerman di EURO 2024, Jamal Musiala Senang Bukan Main

By Raka Kisdiyatma Galih - Kamis, 21 Maret 2024 | 05:30 WIB
Gelandang Jerman, Jamal Musiala, dalam laga melawan Spanyol pada penyisihan grup Piala Dunia 2022. (ODD ANDERSEN / AFP)

Eks gelandang Bayern Muenchen itu juga berhasil menorehkan 17 gol dan 19 assist.

Adapun prestasi terbaik Toni Kroos bersama Timnas Jerman adalah saat menjuarai Piala Dunia 2014 di Brasil.

Keputusan Kroos kembali ke timnas Jerman disambut baik oleh Jamal Musiala.

Wonderkid Bayern Muenchen itu percaya Kroos akan memberikan banyak bantuan kepada Jerman.

"Toni Kroos adalah pemain yang luar biasa," ucap Musiala seperti dikutip BolaSport.com dari Sportskeeda.

Baca Juga: Setengah Musim di Barcelona, Joao Cancelo Mulai Berani Bicara Buruk tentang Cristiano Ronaldo

"Dari sesi latihan saja, Anda bisa melihat betapa tenangnya dia dalam menguasai bola."

"Selama bertahun-tahun, dari pertandingan yang saya tonton, dia adalah pemain fantastis."

"Dia bisa banyak membantu kami."

"Saya sangat hormat padanya," tuturnya menambahkan.